Monday, September 15, 2008

Menemukan Minat Anak

Anak tidak dilahirkan lengkap dengan minat. Minat merupakan hasil pengalaman belajar. Jenis pelajaran yang menghasilkan minat itu menentukan seberapa lama minat bertahan dan kepuasan yang di dapat dari minat tersebut. Elizabeth B. Hurlock memberi tips untuk menemukan minat anak dengan cara sederhana yaitu
1. Pengamatan kegiatan.
Dengan mengamati mainan anak dan benda-benda yang mereka beli, kumpulkan atau gunakan dalam aktivitas yang ada unsur spontanitas, kita dapat memperoleh petunjuk mengenai minat mereka.
2. Pertanyaan
Bila anak terus menerus bertanya mengenai sesuatu, minatnya pada hal tersebut lebih besar daripada minatnya pada hal yang hanya sekali-kali ditanyakan
3. Pokok pembicaraan
Apa yang dibicarakan anak dengan orang dewassa atau teman sebaya memberi petunjuk mengenai minat mereka dan seberapa kuatnya minat tersebut.
4. Membaca
Bila anak-anak bebas memilih buku untuk dibaca atau dibacakan, anak memilih yang membahas topik yang menjadi minatnya.
5. Menggambar spontan
Apa yang digambar atau dilukis anak secara spontan dan seberapa sering mereka mengulangnya akan memberi petunjuk tentang minat mereka terhadap sesuatu.
6. Keinginan
Bila ditanya apa yang diinginkan bila mereka dapat memperoleh apa saja yang mereka ingini kebanyakan anak denagan jujur akan menyebut hal-hal yang paling diminati.
7. Laporan mengenai apa saja yang diminati
Bila ditaya untuk menyebut atau menulis tiga benda atau lebih yang paling diminati, anak-anak menunjukan minat yang telah terbentuk, yang memberi petunjuk tentang hal-hal yang memberi mereka kepuasan.

No comments: